Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget Atas Posting

Cara Mudah Mengatasi Temperatur Mobil Naik

Ketika temperatur mobil naik pasti pertama kali yang anda rasakan adalah panik. Namun sebenarnya kepanikan tersebut justru akan membuat anda bingung sehingga tidak terpikirkan tentang bagaimana solusinya.

Temperatur mobil naik dapat diakibatkan oleh beberapa hal seperti air radiator habis, kipas tidak bekerja dengan baik, radiator bocor dll. Berikut adalah tips untuk mengatasi temperatur mobil naik.

1. Matikan Mesin
Foto aca.co.id
Jika anda mengalami masalah temperatur mobil naik ketika anda sedang dalam perjalanan maka lebih baik anda segera menepi dan langsung matikan mobilnya agar temperatur mobil turun kembali. Jika anda teruskan maka dikhawatirkan kondisi mobil akan semakin parah.

2. Buka Kap Mesin

Setelah mobil anda matikan maka anda harus langsung membuka kap mobil dengan hati-hati karena dikhawatirkan anda terkena panas radiator.

Membuka kap mobil ini bertujuan agar panas yang ada di dalam segera keluar. Jika anda membiarkan kap terus tertutup dikhawatirkan akan merusak komponen lainnya pada mobil.

3. Jangan Membuka Radiator

Jangan pernah membuka tutup radiator ketika temperatur mobil anda sedang tinggi, karena jika anda lakukan maka uap dan air pada radiator akan lepas sehingga jika terkena bagian tubuh anda akan mengalami luka bakar.

4. Periksa Tabung Air Cadangan Radiator

Periksalah cadangan air radiator yang terhubung ke bagian atas radiator. Hal Ini akan membantu anda untuk melihat apakah air radiator kurang atau tidak. Selain itu, juga terdapat indikator ketinggian air. Jika air kurang maka bisa berbahaya untuk mesin.